
Virus Human Metapneumovirus (HMPV) yang saat ini merebak di Cina telah menarik perhatian dunia. Meski kasus HMPV telah ditemukan di Indonesia, Menteri Kesehatan menegaskan bahwa masyarakat tidak perlu panik karena virus ini mirip dengan flu biasa dan sistem imunitas manusia telah mengenalnya sejak lama.
Namun, tetap penting bagi Anda tahu bagaimana cara menjaga kondisi tubuh agar terhindar dari virus ini. Artikel ini akan menjelaskan terkait virus tersebut dan tips menjaga agar imun sehat.
Apa Itu Virus HMPV yang Bikin Dunia Kesehatan Heboh?
Virus HMPV pertama kali ditemukan pada tahun 2001 dan diketahui menjadi penyebab infeksi pernapasan di seluruh dunia. Meskipun sering terjadi pada anak-anak, virus ini juga dapat menginfeksi orang dewasa, terutama mereka yang sistem imunnya lemah.
HMPV menular melalui udara, batuk, bersin, atau kontak langsung dengan orang yang terinfeksi. Virus ini dapat menyebabkan bronkitis, pneumonia, dan infeksi saluran pernapasan akut, terutama pada bayi dan orang lanjut usia.
Gejala Infeksi HMPV
Gejala infeksi HMPV dapat bermacam-macam. Mulai dari ringan hingga berat. Berikut gejala umumnya:
- Batuk kering atau berdahak;
- Demam;
- Sakit tenggorokan;
- Sesak napas;
- Pilek atau hidung tersumbat;
- Kelelahan dan nyeri tubuh;
- Muntah-muntah.
Jika Anda atau keluarga mengalami gejala tersebut, terutama setelah kontak dengan orang yang terinfeksi, segera konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan perawatan yang tepat.
Langkah-Langkah Pencegahan untuk Menghindari Virus HMPV
Ada beberapa pencegahan yang bisa Anda lakukan untuk menghindari risiko terpapar virus ini. Terutama bagi Anda yang memiliki bayi di bawah lima tahun dan orang tua lanjut usia:
1. Terapkan Protokol Kesehatan yang Ketat
Pencegahan pertama yang harus dilakukan adalah selalu menjaga kebersihan pribadi. Cuci tangan secara rutin menggunakan sabun dan air mengalir selama minimal 20 detik, terutama setelah batuk atau bersin. Hindari menyentuh area wajah, terutama mata, hidung, dan mulut, dengan tangan kotor.
2. Gunakan Masker di Tempat Keramaian
Di daerah yang mengalami peningkatan kasus HMPV, gunakan masker di tempat umum atau di lingkungan yang padat orang. Masker dapat membantu mencegah penyebaran virus melalui percikan droplet yang keluar saat berbicara, batuk, atau bersin.
3. Jaga Jarak dengan Orang yang Sakit
Jika ada anggota keluarga, teman, atau rekan kerja yang menunjukkan gejala mirip flu atau batuk, hindari kontak langsung dengan mereka. Berikan ruang untuk beristirahat dan segera periksakan diri jika Anda merasa memiliki gejala yang sama.
4. Perkuat Sistem Imun
Menjaga tubuh tetap sehat adalah langkah pencegahan terbaik. Caranya dengan makan bergizi tinggi, seperti sayuran hijau, buah-buahan, dan makanan kaya vitamin C dan zinc. Pastikan tidur yang cukup dan lakukan olahraga ringan secara teratur untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
5. Pembersihan Lingkungan Secara Rutin
Pastikan rumah dan tempat kerja dibersihkan secara berkala, terutama permukaan yang sering disentuh, seperti gagang pintu, meja, dan ponsel. Menggunakan disinfektan yang efektif dapat membunuh virus yang mungkin menempel di permukaan.
6. Vaksinasi dan Pemeriksaan
Meskipun saat ini belum ada vaksin khusus untuk HMPV, vaksin flu dan vaksin pneumonia dapat membantu melindungi tubuh dari infeksi saluran pernapasan lainnya. Lakukan pemeriksaan rutin untuk memastikan sistem imun Anda tetap baik.
Meski sebagian besar kasus HMPV ringan, segera ke dokter jika mengalami kesulitan bernapas yang parah, demam tinggi berkelanjutan dan batuk yang parah. Apalagi jika hal ini membuat kualitas tidur dan aktivitas terganggu.
Kasus ini memang ramai di Cina. Namun, Anda tidak perlu panik asal masih bisa menjaga kesehatan dengan baik. Perbaiki pola hidup dan jaga jarak dengan orang sakit!